sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Jadi Ketua Presidensi G20, Jokowi Sudah Mendarat di Bali

Economics editor Nia Deviyana
13/11/2022 20:11 WIB
Pesawat Kepresidenan tiba sekitar pukul 20.15 WITA.
Jadi Ketua Presidensi G20, Jokowi Sudah Mendarat di Bali. Foto: MNC Media.
Jadi Ketua Presidensi G20, Jokowi Sudah Mendarat di Bali. Foto: MNC Media.

IDXChannel - Presiden Joko Widodo (Jokowi) telah mendarat di Bandara I Gusti Ngurah Rai, Bali, pada Minggu malam (13/11/2022), usai kunjungannya ke Phnom Penh, Kamboja menghadiri KTT ASEAN. 

Pesawat Kepresidenan tiba sekitar pukul 20.15 WITA.

Pada momen tersebut, Jokowi disambut Gubernur Bali I Wayan Koster.

Jokowi sebagai Kepala Presidensi G20 akan berada di Bali pada 15-16 November 2022.

Selain menghadiri KTT, Jokowi juga akan melakukan pertemuan bilateral dengan sejumlah pemimpin negara G20.

Menteri Luar Negeri Retno Marsudi mengatakan bahwa Indonesia akan menerima sekitar 18 permintaan pertemuan bilateral di mana salah satu pertemuan yang akan dilaksanakan yaitu dengan AS.

"Banyaknya pertemuan ini kita sikapi dengan baik karena ini menunjukkan antusiasme dan harapan terhadap G20 masih sangat tinggi," ujar Retno Marsudi dalam konferensi pers, belum lama ini.

"Keinginan negara untuk melakukan enggagement satu sama lain masih sangat tinggi dan patut kita syukuri," imbuh dia.

Setelah menghadiri KTT G20, Jokowi akan bertolak pada 16 November 2022 sore untuk menghadiri KTT APEC di Bangkok, Thailand. (NIA)

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement