IDXChannel - Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia Anindya Novyan Bakrie membeberkan sektor utama yang menjadi fokus dalam kerja sama antara Indonesia dan Pakistan.
Menurutnya, empat sektor utama kerja sama yakni ketahanan pangan, ketahanan energi, kesehatan dan pertahanan.
"Kita duduk sama-sama membicarakan bagaimana Indonesia dan Pakistan dapat bekerja sama lebih erat lagi. Tadi kita bicara mengenai ketahanan pangan, ketahanan energi, kesehatan, serta pertahanan," kata Anindya Bakrie saat bertemu dengan Duta Besar Pakistan untuk Indonesia Ameer Khurram Rathore, Sabtu (11/1/2025).
Anindya Bakrie menambahkan, Pakistan merupakan negara besar sekaligus negara Muslim yang mempunyai kekuatan terutama di sektor pertahanan dan kesehatan selain juga pertanian dan energi, sehingga kerja sama di sektor-sektor ini perlu ditingkatkan.
"Beliau menyampaikan nanti di Agustus ada upaya seperti trade mission dan expo dari Pakistan dan Indonesia dan saya rasa itu baik," kata dia.