IDXChannel - Informasi mengenai profil pemilik Wanaartha Life menarik untuk dibahas. Belum lama ini, perusahaan asuransi tersebut tersandung kasus penggelapan dana nasabah.
Oleh sebab itu para pejabat PT Asuransi Adisarana Wanaartha ditetapkan sebagai tersangka penggelapan dana tersebut. Kendati demikian banyak orang yang ingin mengetahui sebenarnya siapa pemilik Wanaartha Life?
Agar lebih jelasnya, berikut ini telah kami rangkum informasi mengenai profil pemilik Wanaartha Life dari berbagai sumber. Simak sampai habis!
Profil Pemilik Wanaartha Life
Diketahui berdasarkan informasi dari laman resmi perusahaan Wanaartha Life, pemegang saham mayoritas dari perusahaan tersebut adalah PT Fadent Consolidated Companies dengan 97,54%.
Selain itu ada juga yayasan Sarana Wana Jaya yang memegang saham perusahaan sebesar 2,46%. Sebagai informasi, bahwa yayasan tersebut berdiri dibawah Kementerian Kehutanan.
Adapun pemegang jabatan Presiden Direktur saat ini adalah Yanes Yaneman Matulatuwa, sedangkan pemegang jabatan Presiden Komisaris dipegang oleh Evelina Fadil Pietruschka.
Dalam perusahaan tersebut, sosok Evelina memiliki peran penting di dalam Wanaartha Life. Pasalnya Ia menjabat posisi tertinggi yakni Presiden Komisaris.
Sebelum menduduki kursi jabatan tersebut, diketahui bahwa dirinya pernah ditunjuk sebagai Vice Chairman Dewan Asuransi Indonesia mulai dari tahun 2001-2002.
Tak hanya itu, Evelina juga menjabat sebagai Ketua Umum Asosiasi Asuransi Jiwa Indonesia (AAJI) sejak tahun 2005 hingga 2011. Bahkan semasa menjabat, Ia juga merangkap sebagai Chairman Federasi Asosiasi Perasuransian Indonesia (FAPI).
Adapun nama Yanes Yaneman Matulatuwa yang juga jadi sorotan, Pasalnya menduduki kursi jabatan tinggi yakni Presiden Direktur sejak Juni 2014.
Yanes juga pernah berkarier di beberapa perusahaan asuransi seperti PT Asuransi Jiwa BDNI Life, Sun Life Financial AIG Lippo, dan Panin Life. Tak heran jika Yanes memiliki segudang pengalaman.
Diketahui pula sebelum bergabung dengan perusahaan Wanaartha Life, dirinya juga pernah menjabat sebagai Country Chief Actuary AXA Services Indonesia & appointed Actuary untuk AXA Financial Services Indonesia.
Yanes Yaneman Matulatuwa juga pernah menjabat sebagai Associate Director, Chief Actuary and Product Development di perusahaan PT Asuransi CIGNA. Jabatan tersebut berlangsung sejak 2006 hingga 2009.
Demikianlah informasi mengenai profil pemilik Wanaartha Life. Semoga informasi ini dapat menambah wawasan serta bermanfaat untuk Anda.