sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Tinjau Pindad, Jokowi Sebut Permintaan Ekspor Alutsista Meningkat Tajam

Economics editor Raka Dwi Novianto
24/07/2023 12:16 WIB
Jokowi berkunjung ke PT. Pindad (Persero) di Kabupaten Malang, Jawa Timur hari ini Senin (24/7/2023) untuk meninjau alutsista.
Tinjau Pindad, Jokowi Sebut Permintaan Ekspor Alutsista Meningkat Tajam. (Foto: MNC Media)
Tinjau Pindad, Jokowi Sebut Permintaan Ekspor Alutsista Meningkat Tajam. (Foto: MNC Media)

IDXChannel - Presiden Joko Widodo (Jokowi) berkunjung ke PT. Pindad (Persero) di Kabupaten Malang, Jawa Timur hari ini Senin (24/7/2023). Kepala Negara bakal meninjau produksi alat utama sistem senjata (alutsista). 

Dalam kunjungannya, Jokowi ditemani oleh Menteri Pertahanan Prabowo Subianto dan Menteri BUMN Erick Thohir. Kunjungan tersebut, kata Jokowi, untuk menindaklanjuti permintaan ekspor dari produk Pindad yang meningkat sangat tajam.

"Ya memang utamanya kami bertiga dengan Pak Menhan, Pak Prabowo, dengan Pak Menteri BUMN Pak Erick Thohir ingin mengunjungi Pindad karena permintaan dari pasar ekspor untuk produk-produk Pindad ini meningkat sangat tajam," kata Jokowi dalam keterangannya yang disiarkan YouTube Sekretariat Presiden, Senin (25/7/2023).

Karena banyaknya permintaan tersebut, Jokowi bakal melakukan rapat dengan para pimpinan PT Pindad. "Kami nanti akan rapat di Pindad dengan Dirut dengan komisaris utama semuanya ingin memutuskan ke arah mana Pindad ini akan di bawa. Karena memang ada sebuah demand permintaan yang besar sekali dari luar untuk ekspor," kata Jokowi.

Jokowi juga menegaskan kehadirannya bersama Menhan Prabowo dan Menteri BUMN Erick untuk fokus mengurusi PT Pindad. "Ini kita mau ke Pindad ke Kabupaten Malang ini mau ke Pindad. Pindad itu berada di bawah pak Menteri BUMN dan di bawah Menteri Pertahanan pak Prabowo. Ya enggak ada hubungannya dengan yang ditanyakan," kata Jokowi.

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement