IDXChannel - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Ahmad Riza Patria mengungkapkan bahwa stok plasma konvalesen di Palang Merah Indonesia (PMI) masih belum terpenuhi. Hal itu ia sampaikan dalam kegiatan donor darah yang diselenggarakan oleh PW Garda Pemuda Nasdem DKI Jakarta di CWP Garage, Duren Sawit, Jakarta Timur.
“Stok plasma konvalesen di Palang Merah Indonesia (PMI) masih sangat kurang dibandingkan dengan kebutuhan yang ada,” kata @arizapatria dalam caption Instagram pribadinya (13/8/2021).
Diketahui, kebutuhan plasma konvalesen yang diminta yakni sebanyak 3.000 per hari. Namun, stok harian hanya sekitar 600.
“Stok harian berkisar 600 sementara kebutuhannya mencapai 3.000 permintaan per hari. Hingga hari ini PMI baru bisa memenuhi permintaan plasma konvalesen sebanyak 86 ribu pasien,” tambah Ariza.
“Kegiatan ini merupakan kolaborasi Pemprov DKI Jakarta dengan PW Garda Pemuda Nasdem DKI Jakarta dan Palang Merah Indonesia (PMI) DKI Jakarta,” katanya.
Ia turut mengapresiasi kepada semua pihak yang terlibat dalam kegiatan donor darah untuk memenuhi stok darah dan plasma konvalesen di DKI Jakarta.
“Terima kasih kepada PW Garda Pemuda Nasdem DKI Jakarta yang telah menggalang donor untuk memenuhi stok darah dan Plasma Konvalesen di DKI Jakarta,” ungkapnya.