sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

10 Wine Termahal di Dunia: Sebotol Rp8,84 Miliar, Ini Alasan Harganya Sangat Mahal

Ecotainment editor Kurnia Nadya
19/10/2023 16:47 WIB
Wine termahal di dunia terjual seharga USD558.000 satu botol, setara dengan Rp8,84 miliar. Kelangkaan dan produksi terbatas mempengaruhi tingginya harga.
10 Wine Termahal di Dunia: Sebotol Rp8,84 Miliar, Ini Alasan Harganya Sangat Mahal. (Foto: MNC Media)
10 Wine Termahal di Dunia: Sebotol Rp8,84 Miliar, Ini Alasan Harganya Sangat Mahal. (Foto: MNC Media)

Apa lagi wine termahal di dunia yang pernah beredar di pasaran? Berikut daftarnya: 

  • Domaine de la Romanee-Conti Grand Cru 1995 USD558.000
  • Napa Valley Screaming Eagle 1992 USD500.000
  • Chateau Mouton-Rothschild 1945 USD310.000
  • Chateau Cheval Blanc 1947 USD304.374
  • Heidsieck 1907 USD275.000
  • Chateau Lafite-Rothschild 1869 USD230.000
  • Chateau Margaux 1787 USD225.000
  • Penfolds Block 42 2004 USD168.000
  • Chateau Lafite 1787 USD156.450
  • Romanee-Conti 1945 USD123.900 (terjual pada 2007) 

Bagi orang awam, wine tak ubahnya minuman anggur yang difermentasi. Sehingga, wajar banyak pihak yang terheran-heran dengan harga jualnya yang kelewat tinggi. Namun, ada alasan di balik harga wine yang begitu tinggi. 

Wine yang diproduksi secara massal memang bisa dijual dengan harga terjangkau, tak lebih dari belasan dolar AS. Namun sebenarnya, industri wine adalah industri yang dilakoni para artisan profesional. 

Wine yang diproduksi massal berbeda dengan wine yang diproduksi oleh vineyard ternama di Eropa. Wine adalah minuman yang telah diproduksi dan dikonsumsi selama berabad-abad tahun lamanya. 

Dengan rentang waktu yang demikian lama, produsen wine mempelajari tata cara sekaligus faktor-faktor yang mempengaruhi kualitas rasa wine. Kualitas rasa wine rupanya sangat dipengaruhi oleh iklim dan kualitas lahan. 

Halaman : 1 2 3 4
Advertisement
Advertisement