sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Deretan Saham yang Bagikan Dividen Januari 2026, Ada yang Belum Cum Date

Market news editor Kurnia Nadya
08/01/2026 11:37 WIB
Sejumlah emiten membagikan dividen pada Januari 2026. Sebagian menjadwalkan cum date di Desember 2025 dengan tanggal pembayaran di Januari.
Deretan Saham yang Bagikan Dividen Januari 2026, Ada yang Belum Cum Date. (Foto: Istimewa)
Deretan Saham yang Bagikan Dividen Januari 2026, Ada yang Belum Cum Date. (Foto: Istimewa)

IDXChannel—Simak deretan saham yang bagikan dividen Januari 2026. Sepanjang bulan ini, sudah ada sejumlah emiten yang menebar bagi hasil ke pemegang sahamnya dan telah melewati tanggal pencatatannya (cum date). 

Lima emiten menjadwalkan cum date pada Desember 2025 dan membayarkan dividennya pada Januari, yakni PT Indonesia Kendaraan Terminal Tbk (IPCC), PT Bank Amar Indonesia Tbk (AMAR), PT Resources Alam Indonesia Tbk (KKGI), PT Bank Rakyat Indonesia Tbk (BBRI), dan PT Alamtri Resources Indonesia Tbk (ADRO).

Jadwal cum date IPCC adalah 16 Desember 2025 dengan tanggal pembayaran 7 Januari 2026, emiten membagikan dividen senilai Rp26,16 per saham. Lalu AMAR membagikan dividen Rp1,54 per saham dengan cum date 22 Desember 2025 dan payment date pada 9 Januari.

KKGI membagikan dividen senilai Rp17 per saham, cum date pada 22 Desember 2025 dan payment date-nya pada 9 Januari. Kemudian BBRI membagikan dividen Rp137 per saham, dengan cum date pada 29 Desember 2025 dan tanggal pembayaran di 15 Januari. 

Sedangkan ADRO membagikan dividen Rp145,14 per saham, dengan cum date di 29 Desember 2025 dan payment date pada 15 Januari. 

Enam emiten lagi membagikan dividen pada Januari dengan cum date di bulan yang sama. Yakni PT Baramulti Suksessarana Tbk (BSSR) yang membagikan dividen Rp127,41 per saham, cum date di 2 Januari dan pembayarannya pada 15 Januari 2026. 

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement