sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Harga CPO Melemah, Pasar Menanti Data Ekspor

Market news editor TIM RISET IDX CHANNEL
19/01/2026 15:55 WIB
Harga minyak sawit mentah (CPO) melemah pada Senin (19/1/2026) siang, terkoreksi dari penguatan hari sebelumnya.
Harga CPO Melemah, Pasar Menanti Data Ekspor. (Foto: Freepik)
Harga CPO Melemah, Pasar Menanti Data Ekspor. (Foto: Freepik)

IDXChannel - Harga minyak sawit mentah (CPO) melemah pada Senin (19/1/2026) siang, terkoreksi dari penguatan hari sebelumnya, di tengah sikap pelaku pasar yang menunggu rilis data ekspor sebagai petunjuk arah selanjutnya.

Kontrak berjangka (futures) minyak sawit untuk pengiriman April di Bursa Malaysia Derivatives Exchange turun 0,34 persen ke level 4.057 ringgit Malaysia per ton pada pukul 12.13 WIB.

Sebelumnya, kontrak tersebut naik 2,31 persen pada Jumat pekan lalu.

Meski demikian, analisis teknikal menunjukkan kontrak berjangka CPO masih berpeluang bergerak lebih tinggi.

AmInvestment Bank dalam catatannya, dikutip Dow Jones Newswires, menyebut penguatan harga minyak kedelai di Chicago Board of Trade pada Jumat lalu, serta kenaikan harga minyak mentah, berpotensi menopang momentum.

Permintaan ekspor minyak sawit yang meningkat dan ekspektasi perlambatan pertumbuhan produksi dalam beberapa pekan ke depan juga dinilai dapat memberikan dukungan harga.

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement