sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Harga Minyak Jatuh 2 Persen, Pasar Cermati Sanksi Rusia dan Rencana OPEC+

Market news editor TIM RISET IDX CHANNEL
29/10/2025 07:00 WIB
Harga minyak turun sekitar 2 persen pada Selasa (28/10/2025), menandai penurunan selama tiga hari berturut-turut.
Harga Minyak Jatuh 2 Persen, Pasar Cermati Sanksi Rusia dan Rencana OPEC+. (Foto: Freepik)
Harga Minyak Jatuh 2 Persen, Pasar Cermati Sanksi Rusia dan Rencana OPEC+. (Foto: Freepik)

OPEC+, yang terdiri dari negara-negara anggota OPEC dan sekutunya termasuk Rusia, disebut tengah mempertimbangkan peningkatan produksi moderat pada Desember mendatang.

Kelompok ini sebelumnya memangkas produksi selama beberapa tahun untuk menopang harga minyak, dan mulai membalikkan kebijakan tersebut sejak April.

“Ini menimbulkan pertanyaan seberapa besar kapasitas cadangan OPEC+ yang sebenarnya masih tersisa,” kata Flynn.

CEO Saudi Aramco menyebut permintaan minyak mentah tetap kuat bahkan sebelum sanksi terhadap Rosneft dan Lukoil diberlakukan, dengan permintaan dari China yang masih solid.

Presiden Lipow Oil Associates, Andrew Lipow, mengatakan, peningkatan produksi OPEC+ dapat membantu menyeimbangkan potensi penurunan pasokan minyak Rusia akibat sanksi AS.

Halaman : 1 2 3 4
Advertisement
Advertisement