sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Kilas Balik Transaksi di Main Hall BEI: Dari Trading Floor hingga Remote Trading

Market news editor Dinar Fitra Maghiszha
11/08/2023 19:03 WIB
Setiap investor saham yang pernah mengunjungi Gedung BEI, pasti familiar dengan main hall BEI.
Kilas balik transaksi di Main Hall BEI: Dari trading floor hingga remote trading
Kilas balik transaksi di Main Hall BEI: Dari trading floor hingga remote trading

Memasuki 2007, sebagai titik tolak dalam perkembangan pasar modal RI, BEJ dan Bursa Efek Surabaya (BES) dilebur menjadi Bursa Efek Indonesia (BEI). Tujuannya untuk meningkatkan peran pasar modal dalam perekonomian Indonesia.

Satu tahun berdiri atau pada 2008, sempat terjadi krisis keuangan global sehingga menyebabkan dilakukan penghentian sementara perdagangan pada 8-10 Oktober 2008. 

Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) yang sempat menyentuh titik tertinggi di level 2.830,26 pada 9 Januari 2008, jatuh ke 1.111,39 pada 28 Oktober 2008, sebelum akhirnya ditutup pada level 1.355,41 di akhir 2008. 

Kemudian pada 2009, BEI meluncurkan sistem perdagangan baru, yakni Jakarta Automated Trading System Next Generation (JATS Next-G), yang merupakan pengganti sistem JATS yang beroperasi sejak Mei 1995. Sistem semacam JATS Next-G telah diterapkan di beberapa bursa.

Melalui sistem ini, investor dapat menjadi nasabah salah satu atau lebih di perusahaan efek yang menjadi sarana untuk memaksimalkan identitas tunggal investor (single ID).

Halaman : 1 2 3 4
Advertisement
Advertisement