sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Penerbitan Obligasi Korporasi AS Meningkat Usai The Fed Pangkas Suku Bunga

Market news editor Nia Deviyana
19/09/2025 07:20 WIB
Aktivitas penerbitan obligasi korporasi di pasar investment-grade AS meningkat pada Kamis (18/9/2025) waktu setempat setelah periode tenang di awal pekan.
Penerbitan Obligasi Korporasi AS Meningkat Usai The Fed Pangkas Suku Bunga. Foto: Freepik.
Penerbitan Obligasi Korporasi AS Meningkat Usai The Fed Pangkas Suku Bunga. Foto: Freepik.

Spread obligasi korporasi, atau premi di atas obligasi pemerintah AS yang dibayarkan perusahaan untuk meminjam, terakhir rata-rata 76 bps pada Rabu, menurut ICE BofA U.S. Corporate Index. Spread ini menyentuh level terendah rekor 75 bps pada 15 September.

Sebagian besar penerbit obligasi high-grade menahan diri dari pasar obligasi AS pada Selasa dan Rabu menjelang pertemuan The Fed dan potensi volatilitas pasar sebelum keputusan suku bunga diumumkan. 

"Penurunan suku bunga seharusnya menjadi lingkungan yang kondusif bagi penerbit dan mendorong lebih banyak aktivitas pasar primer untuk obligasi korporasi," kata dia.

(NIA DEVIYANA)

Halaman : 1 2 3 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement