sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Prospek Sepekan: Harga Minyak Masih Rentan Berbalik, Pasar Dibayangi Risiko Geopolitik

Market news editor TIM RISET IDX CHANNEL
19/01/2026 07:18 WIB
Pergerakan harga minyak dinilai masih sangat rentan berbalik arah, seiring ketidakpastian terkait situasi Iran dan kemungkinan respons militer AS.
Prospek Sepekan: Harga Minyak Masih Rentan Berbalik, Pasar Dibayangi Risiko Geopolitik. (Foto: Freepik)
Prospek Sepekan: Harga Minyak Masih Rentan Berbalik, Pasar Dibayangi Risiko Geopolitik. (Foto: Freepik)

Menurut dia, pola candlestick saat ini mengisyaratkan pasar mulai meragukan terjadinya aksi militer. Namun, volatilitas tetap tinggi. Area USD55 masih menjadi level support kuat.

Jika harga mampu menembus garis EMA 50-mingguan, minyak berpeluang naik menuju kisaran USD63,50 hingga USD64. Sebaliknya, jika gagal, pasar cenderung masuk ke fase sell on rally.

Untuk minyak Brent, Lewis menilai polanya serupa. Brent sempat menguji EMA 50-mingguan di sekitar USD67, tetapi gagal bertahan dan kini berada di bawah level USD65 yang menjadi hambatan penting.

Di sisi bawah, area USD58,50 dipandang sebagai support yang mulai diuji pasar.

“Pasokan global saat ini jauh melampaui permintaan. Namun, harga minyak sudah relatif mencerminkan risiko geopolitik serta kondisi suplai dan permintaan,” kata Lewis.

Ia memperkirakan, secara default pasar akan cenderung melemah saat reli, dengan pergerakan konsolidatif di rentang USD5 untuk kedua jenis minyak. (Aldo Fernando)

Halaman : 1 2 3 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement