Sebagai informasi, FSO (Floating Storage and Offloading) berfungsi sebagai unit penyimpanan dan penyaluran minyak, FPSO (Floating Production, Storage and Offloading) mencakup produksi hingga pengapalan minyak dan gas, sementara FSRU (Floating Storage and Regasification Unit) digunakan untuk penyimpanan LNG sekaligus proses regasifikasi.
Dalam Public Expose 2025, manajemen menilai prospek pasar tanker global masih solid, ditopang inefisiensi logistik internasional, perubahan jalur perdagangan energi akibat sanksi geopolitik, serta regulasi IMO.
Meski sebagian besar armada beroperasi di pasar spot, tingkat utilisasi kapal BULL tetap tinggi di kisaran 90-95 persen.
Selain itu, prospek LNG dinilai semakin kuat, seiring proyeksi lonjakan volume angkutan global dan rencana penghentian impor LNG Rusia oleh Eropa mulai 2026-2027.
BULL juga aktif mengikuti tender FSO, FPSO, dan FSRU yang dinilai strategis untuk membangun fondasi pendapatan jangka panjang.