sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Tak Lagi Pandemi, Pasar Kosmetik Nasional Kembali Bertaji

Market news editor Taufan Sukma/IDX Channel
28/03/2023 09:52 WIB
ada pertumbuhan sebesar 20,6 persen terkait jumlah pelaku industri kosmetik dalam setahun terakhir.
Tak Lagi Pandemi, Pasar Kosmetik Nasional Kembali Bertaji (foto: MNC Media)
Tak Lagi Pandemi, Pasar Kosmetik Nasional Kembali Bertaji (foto: MNC Media)

Kehadiran makeup series dengan brand Beauty Queen by Mustika Ratu yang menggunakan kandungan utama yaitu ekstrak biji kelor (Moringa Seed Extract) yang memiliki tinggi antioksidan inilah yang menjadikan Beauty Queen by Mustika Ratu sebagai produk makeup with skincare benefit dan telah berhasil mendapatkan Innovation Award Pertama di Indonesia sejak tahun 2018.

Tingginya minat masyarakat dalam penggunaan kosmetik lokal, turut dirasakan oleh MRAT melalui kinerja Laporan Keuangan pada kuartal III-2022 yang telah dilaporkan melalui web Bursa Efek Indonesia (IDXNET) dan web Perseroan.

Sepanjang periode tersebut, MRAT berhasil membukukan kenaikan sebesar 18 persen pada segmen kosmetik dibandingkan dengan tahun lalu. Segmen kosmetik pun menyumbang kontribusi terbesar pada penjualan bersih di kuartal III-2022.

Presiden Direktur PT Mustika Ratu Tbk, Bingar Egidius Situmorang, menuturkan bahwa kosmetik bukan hanya tata rias semata namun juga skincare yang mempunyai pasar besar dan selama beroperasi Mustika Ratu fokus menggunakan bahan dasar herbal sebagai kearifan lokal dikombinasikan dengan teknologi sehingga menghasilkan inovasi kosmetik berbasis skincare. (TSA)

Halaman : 1 2 3 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement