Informasi lengkap terkait besaran dana KJP yang diterima dapat dilihat di gambar di bawah ini:
Untuk mengecek apakah nama putra atau putri Anda tercatat sebagai penerima, ikuti langkah-langkah berikut ini:
- Buka laman kjp.jakarta.go.id
- Masukkan NIK pada kotak yang tersedia
- PIlih tahun program
- Pilih tahap pencairan
- Tekan tombol ‘Cek’ setelah semua informasi terisi
- Sistem akan menampilkan informasi yang Anda minta
Setelah uang dicairkan, orang tua dapat memanfatkan dana tersebut untuk keperluan sekolah sang anak. Dana akan dicairkan ke rekening Bank DKI. Oleh sebab itu penerima KJP Plus diharuskan untuk membuka rekening terlebih dahulu ke Bank DKI.
Itulah informasi singkat tentang KJP bulan April 2025 kapan cair
(Nadya Kurnia)