IDXChannel - Badan Gizi Nasional (BGN) diusulkan untuk meninjau Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) setiap bulan. Hal itu ditujukan untuk mencegah insiden keracunan Makan Bergizi Gratis (MBG).
Usulan itu merespons insiden dugaan keracunan MBG di SMAN 2 Kudus, Jawa Tengah pada Kamis (29/1/2026). BGN memiliki jajaran di daerah yang bisa dimanfaatkan untuk meninjau SPPG.
"Saya mengusulkan supaya BGN rutin melakukan rapat dengan SPPG dan turun meninjau langsung ke lapangan setiap bulan sekali. BGN punya jajaran di tingkat propinsi dan kabupaten/kota yang bisa melakukan pengawasan secara langsung terhadap SPPG dalam melaksanakan SOP," kata Wakil Ketua Komisi IX DPR RI, Yahya Zaini, Kamis (29/1/2026).
Dia meambahkan, BGN telah mencanangkan tahun 2026 zero accident. Namun demikian, kata dia, sudah ada 11 kasus insiden yang terjadi selama Januari 2026, ternasuk di SMAN 2 Kudus.
"Masih terjadinya kasus keracunan menunjukkan masih lemahnya pengawasan yang dilakukan oleh BGN terhadap SPPG, terutama terhadap pelaksanaan SOP keamanan makanan," katanya.