sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Mendagri: 25 Desa di Aceh dan Sumut Hilang Akibat Bencana Banjir dan Longsor

News editor Danandaya Arya Putra
09/01/2026 02:02 WIB
Mendagri Tito Karnavian menyampaikan, 25 desa di Aceh dan Sumatera Utara (Sumut) hilang akibat diterjang banjir dan tanah longsor pada November 2025.
Mendagri: 25 Desa di Aceh dan Sumut Hilang Akibat Bencana Banjir dan Longsor. (Foto Danandaya/IMG)
Mendagri: 25 Desa di Aceh dan Sumut Hilang Akibat Bencana Banjir dan Longsor. (Foto Danandaya/IMG)

IDXChannel - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tito Karnavian menyampaikan, 25 desa di Aceh dan Sumatera Utara (Sumut) hilang akibat diterjang banjir dan tanah longsor pada November 2025. Sebanyak delapan desa hilang di Sumut, sisanya berada di Aceh.

"Di Sumut masih tetap sama delapan, jadi ada 25 kira-kira jumlah desa yang hilang per hari ini. Tapi kita akan cross check lagi nantinya," ujarnya dalam konferensi pers di kantornya, Jakarta, Kamis (8/1/2026).

Dalam kesempatan itu, Tito juga mengoreksi data yang sebelumnya disampaikan bahwa ada 22 desa yang hilang usai diterjang bencana. Dia akhirnya bisa menyebut kalau kini terdapat 25 desa hilang bedasarkan hasil rapat bersama BNPB dan kepala daerah. 

Dalam rapat tersebut, Gubernur Sumatera Barat Mahyeldi Ansharullah menegaskan di wilayahnya tidak ada desa yang hilang. Meski sebelumnya ada satu daerah yang terisolasi karena akses jalur datanya putus tertutup longsor. 

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement