sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Program Reklamasi MIND ID: dari Penenggelaman Artificial Reef hingga Revegetasi Rumput Deschampsia

News editor Fahmi Abidin
19/02/2024 11:13 WIB
MIND ID melakukan reklamasi sebagai bagian dari penerapan konsep berkelanjutan perusahaan. Reklamasi merupakan langkah nyata yang dilakukan Grup MIND ID.
Program Reklamasi MIND ID: dari Penenggelaman Artificial Reef hingga Revegetasi Rumput Deschampsia. (Foto: Dok MIND ID)
Program Reklamasi MIND ID: dari Penenggelaman Artificial Reef hingga Revegetasi Rumput Deschampsia. (Foto: Dok MIND ID)

IDXChannel - MIND ID, BUMN Holding Industri Pertambangan melakukan aksi lingkungan, reklamasai, dan penyelematan aspek keanekaragaman hayati yang bekerjasama dengan para anggotanya yakni PT Aneka Tambang Tbk, PT Bukit Asam Tbk, PT Freeport Indonesia, PT Inalum, dan PT Timah Tbk.

Reklamasi yang dilakukan adalah bagian dari siklus operasional penambangan Grup MIND ID dan akan terus dilakukan di sepanjang kegiatan operasional,” ungkap, Sekretaris Perusahaan MIND ID Heri Yusuf.

Sebagai perusahaan pengelola sumber daya alam, jelas Heri, Grup MIND ID menyadari adanya perubahan bentang alam pada aktivitas pertambangan dan pengolahan mineral. Oleh karena itu, reklamasi dan keanekaragaman hayati merupakan aspek material yang menjadi perhatian, dan prinsip kehati-hatian diterapkan di setiap kegiatan untuk meminimalisasi dampak operasional.

Ditegaskan Heri, MIND ID melakukan reklamasi sebagai bagian dari penerapan konsep berkelanjutan perusahaan.  Reklamasi merupakan langkah nyata yang dilakukan Grup MIND ID dalam menerjemahkan Environmental, Social, and Governance (ESG).

Kegiatan reklamasi yang dilakukan Grup MIND ID, tambah Heri, sudah dilakukan sejak lama. Salah satunya, seperti digarap PT Timah Tbk, yang konsisten melaksanakan sejumlah program reklamasi baik di darat ataupun laut.

Halaman : 1 2 3 4
Advertisement
Advertisement