IDXChannel - Swiss memerintahkan pembekuan sementara selama empat tahun terhadap seluruh aset yang dimiliki Presiden Venezuela Nicolás Maduro dan pihak-pihak yang terkait dengannya. Namun tidak menyebutkan nilai aset tersebut dan tidak mengonfirmasi apakah aset itu benar-benar ada.
"Dewan Federal ingin memastikan bahwa aset yang diperoleh secara tidak sah tidak dapat dipindahkan ke luar Swiss dalam situasi saat ini," ujar pemerintah Swiss dalam sebuah siaran pers, dilansir Euronews, Selasa (6/1/2026).
Langkah itu merujuk pada Undang-Undang Federal tentang Pembekuan dan Pengembalian Aset Ilegal Milik Pejabat Publik Asing (Federal Act on the Freezing and the Restitution of Illicit Assets Held by Foreign Politically Exposed Persons/FIAA),
Swiss telah memberlakukan sanksi terhadap Venezuela sejak 2018, sementara Amerika Serikat, Kanada, dan Uni Eropa menjatuhkan sanksi serta embargo terhadap Caracas sejak 2017.