Sebelumnya, Purbaya juga menyampaikan bahwa jika hasil evaluasi menunjukkan Satgas BLBI tidak efektif menarik piutang sejak dibentuk pada 2021, ia akan mempertimbangkan untuk membubarkannya.
“Saya melihatnya kelamaan, hasilnya enggak banyak-banyak amat, membuat ribut-ribut aja, income-nya enggak banyak-banyak amat,” ucapnya.
“Dari pada bikin noise, mungkin akan kita akhiri Satgas itu, tapi akan saya assess lagi ambil langkah itu,” sambungnya.
(Febrina Ratna Iskana)