Beberapa daftar nama pro player ONIC Esport dari Indonesia antara lain Kairi (Jungler), Sanz (Jungler/Midlaner), Butsss (Explaner), CW – (Goldlaner), Kiboy (Roamer), Drian (Midlaner), SamoHt (Roamer/ Midlaner), dan lain-lain.
Sementara itu, Brand Ambassador ONIC antara lain Viorenita Sutanto (Vior), Vonny Felicia (Vonzy), Kharisma Cahaya Putri (Kayees), Anisa Rahim Basyir (Anisa Rahim), Lydia Setiawan (Lydia), Gabrielle Ann (Gebian), dan Alexandra Chelsea (Cesian).
Popularitas ONIC pun membuat banyak orang penasaran dengan gaji player dan Brand Ambassador-nya. Namun, belum ada informasi resmi mengenai gaji pasti dari para pemain dan Brand Ambassador ONIC Esport ini.
Meski demikian, dalam sebuah sesi wawancara, Brand Ambassador ONIC yaitu Vior mengungkapkan gajinya yang mencapai belasan juta rupiah. Ia juga mengatakan jika gajinya yang belasan juta tersebut hanya gaji sebagai seorang pemain MPL, tapi belum digabung dengan gajinya sebagai talent atau Brand Ambassador.
"Kalau aku waktu itu cek rekening sih belasan juta, baru gaji (pro player) doang itu. Kayaknya enggak gabung (gaji talent)" ungkap Vior.