IDXChannel - Otoritas Jasa Keuangan (OJK) menghadapi empat tantangan dalam mendorong pertumbuhan pasar modal Indonesia ke depan.
Kepala Eksekutif Pengawas Pasar Modal Keuangan Derivatif dan Bursa Karbon OJK Inarno Djajadi menjelaskan, tantangan pertama berupa penguatan regulasi yang sejalan dan mendukung amanat Undang-Undang P2SK.
Tantangan kedua, penguatan pengawasan dan penegakan hukum terhadap para pelaku industri Pasar Modal agar dalam melakukan kegiatannya dapat sesuai dengan kaidah serta ketentuan yang berlaku.
Berikutnya, meningkatkan variasi produk dan jumlah investor serta tantangan dalam upaya menjaga stabilitas pasar dan peningkatan perlindungan investor agar masyarakat semakin aman dan percaya untuk berinvestasi di Pasar Modal.
"OJK menyadari bahwa di tengah kondisi ketidakpastian global seperti sekarang, tentunya akan banyak sekali tantangan yang akan kita hadapi bersama," ungkap Inarno dalam puncak acara peringatan 46 Tahun Diaktifkannya Kembali Pasar Modal Indonesia, Kamis (10/8/2023).