sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

IHSG Awal Pekan Diproyeksi Menguat, Cermati Saham-Saham Ini

Market news editor Cahya Puteri Abdi Rabbi
10/11/2025 08:45 WIB
Adapun, level support IHSG berada di 8.255, 8.163, 8.061 dan 7.986. Sementara level resistennya di 8.486, 8.595, dan 8.703.
IHSG Awal Pekan Diproyeksi Menguat, Cermati Saham-Saham Ini. Foto: iNews Media Group.
IHSG Awal Pekan Diproyeksi Menguat, Cermati Saham-Saham Ini. Foto: iNews Media Group.

IDXChannel - Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) diproyeksi menguat pada perdagangan Senin (10/11/2025). Analis Binaartha Sekuritas, Ivan Rosanova, mengatakan Secara teknikal IHSG membentuk candle bullish marubozu pada Jumat (7/11/2025). Hal ini mengindikasikan pasar berpotensi melanjutkan reli dan meninggalkan level 8.362, yang sebelumnya merupakan resisten Fibonacci.

"Dalam jangka pendek kecenderungan bullish masih kuat karena IHSG belum turun di bawah 8.318," kata Ivan dalam risetnya, Senin (10/11/2025).

Adapun, level support IHSG berada di 8.255, 8.163, 8.061 dan 7.986. Sementara level resistennya di 8.486, 8.595, dan 8.703.

Ivan merekomendasikan trading buy pada saham PT Alamtri Resources Indonesia Tbk (ADRO) di rentang harga Rp1.850-Rp1.900 dengan target harga terdekat di Rp2.050. 

ADRO berpotensi untuk mencapai harga Rp2.050-Rp2.060 sebagai target dari wave iii berdasarkan analisis Fibonacci projection.

"Setelahnya, ADRO akan membentuk koreksi wave iv apabila harga penutupan harian tetap berada di bawah Rp2.060," ujar Ivan.

Halaman : 1 2
Advertisement
Advertisement