IDXChannel - PT Sumber Mineral Global Abadi Tbk (SMGA) akan mencatatkan saham perdana pada Selasa (30/1/2024).
Perseroan menerapkan kebijakan dividen sebesar 30 persen yang pembayarannya akan mulai tahun 2025.
Berdasarkan prospektus, dikutip Senin (29/1), anak usaha PT Sumber Global Energi Tbk (SGER) itu terhitung belum pernah membayarkan dividen kepada pemegang saham.
“Perseroan berencana untuk membagikan dividen tunai sekurang-kurangnya sekali dalam setahun, sebesar 30% dari laba tahun buku 2024,” tulis manajemen.
Sementara itu sang induk SGER cukup rutin membayarkan dividen. Pencairan terakhir terjadi pada 22 September 2023 sebesar Rp28 per saham.