sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Saham Logam Nikel hingga Tembaga Melaju Kencang

Market news editor TIM RISET IDX CHANNEL
07/01/2026 07:16 WIB
Saham emiten komoditas logam mencatatkan reli di awal 2026, ditopang penguatan harga nikel hingga tembaga di pasar global.
Saham Logam Nikel hingga Tembaga Melaju Kencang. (Foto: PAM Mineral)
Saham Logam Nikel hingga Tembaga Melaju Kencang. (Foto: PAM Mineral)

Menurutnya, jika tren kenaikan harga tersebut mampu berlanjut, dampaknya akan terasa langsung pada kinerja keuangan emiten.

Lonjakan Nikel hingga Aluminium

Harga nikel dunia melanjutkan tren penguatan. Pada perdagangan Senin (5/1/2026), harga nikel spot di London Metal Exchange (LME) naik sekitar 1,1 persen ke level USD17.003 per ton.

Kenaikan ini kembali membawa harga nikel ke posisi tertinggi dalam sekitar sembilan bulan terakhir.

Penguatan harga tersebut dinilai sejalan dengan sentimen pasar yang berkembang belakangan ini.

Menurut pemberitaan media, Indonesia, sebagai produsen nikel terbesar dunia, memberi sinyal akan menahan laju pasokan guna menjaga stabilitas harga di pasar global. Wacana pengendalian suplai ini memperkuat ekspektasi pelaku pasar bahwa tekanan oversupply dapat berkurang ke depan.

Halaman : 1 2 3 4 5 6 7 8
Advertisement
Advertisement