sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Saham OASA-SOFA Cs Terbang di Tengah Katalis Proyek WTE

Market news editor TIM RISET IDX CHANNEL
19/01/2026 11:02 WIB
Saham-saham yang terlibat dalam proyek waste-to-energy (WTE) Danantara melonjak pada Senin (19/1/2026) seiring masuknya inisiatif ini ke fase penting.
Saham OASA-SOFA Cs Terbang di Tengah Katalis Proyek WTE. (Foto: TBS Energi)
Saham OASA-SOFA Cs Terbang di Tengah Katalis Proyek WTE. (Foto: TBS Energi)

IDXChannel – Saham-saham yang terlibat dalam proyek waste-to-energy (WTE) Danantara melonjak pada Senin (19/1/2026) seiring masuknya inisiatif ini ke fase krusial pada awal 2026.

BRI Danareksa Sekuritas menyebut, Senin (19/1), Danantara dijadwalkan mengumumkan pemenang tender WTE batch pertama pada akhir Januari 2026.

Proses tender sendiri telah dimulai sejak November 2025 dan mencakup proyek di sekitar empat hingga tujuh kota, antara lain Bogor, Bekasi, Denpasar, Yogyakarta, Tangerang, Semarang, dan Medan.

Sebanyak 24 perusahaan, yang mayoritas berasal dari luar negeri, tercatat mengikuti tender tersebut dan diwajibkan menggandeng mitra lokal dalam pembangunan fasilitas pengolahan sampah menjadi energi listrik.

Setelah pengumuman pemenang, tahapan berikutnya adalah penandatanganan perjanjian kerja sama, baik dalam bentuk joint venture maupun power purchase agreement (PPA), yang ditargetkan berlangsung pada akhir Februari 2026.

Halaman : 1 2 3 4
Advertisement
Advertisement