sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Wall Street Anjlok Imbas Ekonomi AS Kontraksi di Kuartal I-2025

Market news editor Anggie Ariesta
30/04/2025 21:16 WIB
Wall Street dibuka anjlok pada perdagangan Rabu (30/4/2025) waktu setempat, karena serangkaian data ekonomi menunjukkan perlambatan ekonomi Amerika Serikat (AS)
Wall Street Anjlok Imbas Ekonomi AS Kontraksi di Kuartal I-2025 (foto inews media group)
Wall Street Anjlok Imbas Ekonomi AS Kontraksi di Kuartal I-2025 (foto inews media group)

Selain itu, laporan Ketenagakerjaan Nasional ADP juga menunjukkan, sektor swasta AS hanya menambahkan 62 ribu pekerjaan pada April, jauh di bawah ekspektasi dan menurun signifikan dari angka revisi Maret sebesar 147 ribu. 

Sentimen pasar juga terbebani oleh data kepercayaan konsumen yang menurun ke level terendahnya sejak Mei 2020 dan penurunan lowongan pekerjaan JOLTS.

Meskipun sempat ada harapan meredanya ketegangan perdagangan setelah Presiden Trump menandatangani perintah untuk melonggarkan dampak tarif mobil, data ekonomi yang suram kembali memicu kekhawatiran akan perlambatan pertumbuhan ekonomi terbesar dunia.

Investor saat ini juga tengah mencermati laporan keuangan dari sejumlah perusahaan besar, termasuk raksasa teknologi Microsoft dan Meta Platforms yang akan melaporkan kinerjanya setelah penutupan perdagangan hari ini. 

Halaman : 1 2 3
Advertisement
Advertisement