IDXChannel - Sejumlah menteri mendampingi Presiden Joko Widodo (Jokowi) datang ke Ibu Kota Nusantara (IKN), Kalimantan Timur (Kaltim). Salah satunya yakni Menteri PUPR, Basuki Hadimuljono.
Namun, tak hanya meninjau pembangunan dan groundbreaking. Ada hiburan konser perdana yang digelar di IKN. Dalam konser itu, menghadirkan band ternama GIGI.
Uniknya, saat GIGI sedang perform, Basuki pun turun tangan untuk menjadi penggebuk drumnya. Hal ini terlihat dari unggahan video di akun Instagram resmi Menteri BUMN Erick Thohir
"Kejutan di Malam Apresiasi Nusantara dari the one and only, Pak Bas!" begitu tulis Erick di akun @erickthohir yang dikutip, Sabtu (23/9/2023).
Terlihat, Basuki mengenakan kaus, celana kain dan topi berwarna hitam. Dia naik ke atas panggung sembari membawa sepasang stik drum.