IDXChannel - Pemerintah terus melakukan berbagai upaya dalam mengentaskan backlog ketersediaan hunian yang layak dan terjangkau untuk masyarakat. Salah satunya yaitu melalui penguatan sinergi dengan para stakeholder sektor perumahan yang solid dengan membentuk ekosistem pembiayaan perumahan.
Oleh karenanya, pemerintah, dalam hal ini Kementerian Keuangan dan Kementerian PUPR menggandeng PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) atau SMF untuk membentuk sekretariat ekosistem pembiayaan perumahan, Jakarta, Rabu (25/1/2023).
Nota Kesepahaman atau Memorandum of Understanding (MoU) ini ditandatangani oleh Direktorat Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Pekerjaan Umum dan Pembiayaan Perumahan (DJPI) Kementerian PUPR, Direktorat Jenderal Kekayaan Negara (DJKN) Kementerian Keuangan, dan PT Sarana Multigriya Finansial (Persero) atau PT SMF.
Direktur Jenderal Kekayaan Negara Kemenkeu, Rionald Silaban menyampaikan, pembentukan ekosistem pembiayaan perumahan merupakan langkah awal dari suatu upaya bersama dalam mendukung terciptanya suatu ekosistem. Tujuannya untuk menyelaraskan seluruh upaya pemenuhan hunian agar dapat berjalan dengan optimal, termasuk upaya-upaya pendanaan kreatif (creative financing).