sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

Token Rp20 Ribu Berapa kWh? Pelanggan Listrik Prabayar Wajib Tahu    

Milenomic editor Ratih Ika Wijayanti
01/02/2024 11:25 WIB
Pelanggan listrik prabayar perlu mengetahui token Rp20 ribu berapa kWh agar bisa memperkirakan jumlah pemakaiannya dalam sebulan. 
Token Rp20 Ribu Berapa kWh? Pelanggan Listrik Prabayar Wajib Tahu. (Foto: MNC Media)    
Token Rp20 Ribu Berapa kWh? Pelanggan Listrik Prabayar Wajib Tahu. (Foto: MNC Media)    

Dikutip dari laman resmi PLN, berikut kisaran besaran kWh yang diperoleh untuk nominal token listrik Rp20 ribu.  

  • Daya 450 VA: 48.1 kWh. 
  • Daya 900 VA (subsidi): 33 kWh. 
  • Daya 900 VA (non subsidi): 14,7 kWh. 
  • Daya 1300 VA: 13,8 kWh. 

Namun perlu dicatat bahwa jumlah kWh tersebut belum termasuk dengan potongan Pajak Penerangan Jalan (PPJ) yang bergantung pada wilayah masing-masing. 

Sementara itu, besaran jumlah kWh yang diperoleh tersebut juga disesuaikan dengan tarif dasar listrik yang berlaku. Berikut rincian tarif dasar listrik yang berlaku pada Januari 2024. 

  • Pelanggan Rumah Tangga Daya 450 VA subsidi: Rp415 per kWh.
  • Pelanggan Rumah Tangga Daya 900 VA subsidi: Rp605 per kWh.
  • Pelanggan Rumah Tangga Daya 900 VA RTM (Rumah Tangga Mampu): Rp1.352 per kWh.
  • Pelanggan Rumah Tangga Daya 1.300-2.200 VA: Rp1.444,70 per kWh.
  • Pelanggan Rumah Tangga Daya 3.500 ke atas: Rp1.699,53 per kWh.
  • Pelanggan Rumah Tangga Daya 6.600 VA ke atas: Rp1.699,53 per kWh.

Agar lebih mudah, Anda perlu mengetahui cara penghitungan kWh pada token listrik yang dibeli. Penghitungannya cukup sederhana yakni nominal token listrik dibagi dengan tarif dasar listrik per kWh yang berlaku. 

Misalnya, Anda membeli token R20 ribu untuk meteran berdaya 900 VA (subsidi). Maka, ketentuan tarif dasar listrik yang berlaku adalah Rp605 per kWh. Dengan demikian, untuk nominal token Rp20 ribu, Anda akan mendapatkan total kWh sebesar Rp20.000 dibagi Rp605 atau sama dengan 33,05 kWh. 

Demikianlah informasi mengenai token Rp20 ribu berapa kWh yang bisa Anda jadikan referensi. Semoga bermanfaat!

Halaman : 1 2 Lihat Semua
Advertisement
Advertisement