IDXChannel - PT Chery Sales Indonesia (CSI) memastikan Tiggo 5X bakal meluncur di Indonesia pekan depan, atau tepatnya 13 Juni 2024. SUV kompak ini sukses menarik perhatian calon konsumen saat diperkenalkan di IIMS 2024, Februari lalu.
Rifkie Setiawan selaku Head of Brand Departement PT CSI mengungkapkan Tiggo 5X mendapatkan respon positif dari konsumen di 40 negara dan wilayah di dunia. Pasalnya, mobil ini menawarkan fitur dengan teknologi tinggan dan paling lengkap di kelasnya.
"Lengkapnya fitur yang sebanding dengan harga inilah yang membuat Chery TIGGO 5X berhasil meraih penjualan yang sangat baik. Oleh karena itu, kami optimis membawa mobil ini ke Indonesia,” ujar Rifkie dalam keterangan resmi.
Tiggo 5X sebelumnya tersandung isu recall atau penarikan kembali di Malaysia, akibat as roda belakang bisa patah secara tiba-tiba. Tapi, Rifkie memastikan Tiggo 5X yang akan dipasarkan di Indonesia telah melalui proses pemeriksaan ketat sebelum dikirimkan ke konsumen.
Terlepas dari kasus tersebut, Tiggo 5X mendapat respon yang sangat positif dari konsumen di berbagai negara. Itu terlihat dari penjualannya secara global yang mencapai 517.140 unit. Pencapaian tersebut membuat CSI percaya diri dalam membawa SUV kompak tersebut ke Indonesia.