IDXChannel - Pelaksana Tugas (Plt) Menteri Badan Usaha Milik Negara (BUMN) Dony Oskaria memberikan penghormatan mendalam kepada Erick Thohir dalam acara perpisahan yang digelar di Ballroom Menara Danareksa, Jakarta Pusat, Jumat (19/9/2025).
Dalam testimoninya, Dony menyebut Erick Thohir sebagai legenda di Kementerian BUMN. Hal itu berkat kepemimpinan dan transformasi besar yang dilakukan selama enam tahun masa jabatannya sebagai Menteri BUMN.
Dia juga menyampaikan, Erick Thohir bukan hanya berhasil membawa perubahan positif, tetapi juga meninggalkan nilai dan prinsip kerja yang kuat bagi jajaran di kementerian yang selama ini dipimpin.
"Saya di sini adalah salah satu contoh dari pada keberhasilan Pak Erick Thohir mendidik seseorang. Karena itu kita semua, menurut saya merasa beruntung, saya sendiri lebih dari empat tahun bekerja, dididik, diajarkan," kata Dony.
"Dan saya dididik untuk bekerja maksimal, bekerja keras, fokus kepada tujuan kita, bukan kepada hal lain. Karena itu bagi kami, Pak Erick adalah legenda di BUMN," katanya.
Menurut Dony, kepemimpinan Erick Thohir ditandai dengan kerja keras, ketegasan, dan fokus yang tinggi terhadap tujuan. Dia menyebut Erick Thohir memiliki arah yang jelas dalam membangun transformasi di tubuh BUMN.
Dony juga menegaskan, transformasi BUMN yang dicanangkan Erick Thohir belum selesai. Dia mengaku akan terus melanjutkan cita-cita besar tersebut, termasuk pembentukan holding BUMN yang menjadi salah satu program utama.
"Kalau kita berhasil mewujudkan ini, itulah mimpi dari Pak Erick Thohir untuk menjadikan BUMN-BUMN ini sebagai perusahaan-perusahaan yang sehat. Dan tidak ada satu orang pun yang mampu melakukan itu dalam jangka waktu enam tahun. Masih panjang perjalanan yang harus kita lakukan," ujarnya.
(Dhera Arizona)