IDXChannel - Maraknya razia yang dilakukan terhadap penggunaan knalpot racing diklaim telah memukul ekosistem bisnis tersebut secara keseluruhan.
Asosiasi Knalpot Seluruh Indonesia (AKSI) bahkan mengeklaim adanya penurunan penjualan knalpot racing hingga 70 persen dari adanya aktivitas razia yang dilakukan oleh aparat kepolisian.
Razia tersebut lantaran penggunaan knalpot racing dianggap melanggar aturan, seperti tingkat kebisingan hingga polusi.
Ketua AKSI, Asep Hendro, menjelaskan turunnya penjualan itu akhirnya berdampak juga pada penurunan produksi knalpot racing. Hal itu akhirnya berdampak pada produsen yang mengalami penurunan penjualan untuk merumahkan beberapa karyawannya.
"Kalau dalam waktu 2-3 bulan ini tidak ada tindak lanjut, usaha kami bisa gulung tikar. Dari 20 anggota kami saja sudah mempekerjakan 15.000 orang, jadi mereka sangat perlu untuk dilindungi," ujar Asep, dalam keterangan resminya, Jumat (24/2/2024).