sosmed sosmed sosmed sosmed
get app
Advertisement

January Effect Warnai IHSG di Awal 2026, Ditopang Saham Kapal dan Energi

Market news editor TIM RISET IDX CHANNEL
05/01/2026 12:00 WIB
Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengawali perdagangan awal 2026 dengan kinerja positif, seiring mulai terlihatnya kembali fenomena January effect.
January Effect Warnai IHSG di Awal 2026, Ditopang Saham Kapal dan Energi. (Foto: Freepik)
January Effect Warnai IHSG di Awal 2026, Ditopang Saham Kapal dan Energi. (Foto: Freepik)

IDXChannel – Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) mengawali perdagangan awal 2026 dengan kinerja positif, seiring mulai terlihatnya kembali fenomena January effect yang kerap terjadi di pasar saham.

Secara sederhana, January effect adalah istilah yang merujuk pada keyakinan adanya kenaikan musiman harga saham pada bulan pertama setiap tahun.

Fenomena ini terjadi karena investor cenderung menjual saham yang merugi pada akhir tahun untuk menekan kewajiban pajak, lalu membelinya kembali setelah pergantian tahun.

Selain itu, peningkatan permintaan saham pada Januari juga kerap didorong oleh masuknya dana segar, termasuk dari bonus akhir tahun investor, yang kemudian dialokasikan kembali ke pasar.

Pada dua hari perdagangan pertama 2026, IHSG mencatat penguatan beruntun. Indeks naik 1,17 persen pada Jumat (2/1/2026), lalu kembali menguat 0,59 persen ke level 8.799 pada Senin (5/1/2026) pukul 11.35 WIB. Dalam pergerakan intraday, IHSG bahkan sempat menyentuh rekor tertinggi sepanjang masa (all time high/ATH) baru di 8.816,15.

Halaman : 1 2 3 4
Advertisement
Advertisement