IDXChannel – Banyak pelaku usaha yang belum mengetahui cara mendapatkan logo halal MUI yang bisa digunakan untuk produk bisnis mereka.
Sertifikasi halal menjadi salah satu pertimbangan yang cukup diperhatikan oleh konsumen ketika membeli sebuah produk, baik makanan, kosmetik, dan lain-lain. Dengan adanya sertifikasi halal, ada jaminan yang bisa diberikan kepada para konsumen bahwa produk yang mereka beli adalah halal.
Cara Mendapatkan Logo Halal MUI
Untuk mendapatkan sertifikasi halal, ada beberapa hal yang penting untuk diketahui dan dipersiapkan. Kehalalan suatu produk sendiri nantinya akan ditetapkan oleh MUI melalui sidang Fatwa Halal. Agar lebih jelas, berikut cara mendapatkan logo halal MUI yang penting untuk diketahui:
- Persiapkan beberapa dokumen, seperti data pelaku usaha, nama dan jenis produk, pengolahan produk, daftar produk dan bahan yang digunakan, serta dokumen sistem jaminan produk halal.
- Akses laman ptsp.halal.go.id melalui browser.
- Buat akun SIHALAL terlebih dahulu dengan mengisikan beberapa informasi, seperti nama, e-mail, dan password.
- Setelah membuat akun, masuk dengan username dan password yang sudah dibuat.
- Pilih asal usaha yang dijalankan (dalam negeri).
- Isikan Nomor Induk Berusaha (NIB).
- Lengkapi data/informasi terkait pelaku usaha.
- Buat pengajuan pendaftaran dengan memilih jenis pendaftaran Self Declare.
- Lengkapi persyaratan yang diperlukan.
- Setelah selesai, kirim pengajuan Self Declare.
Setelah pengajuan berhasil dilakukan, akan dilakukan verifikasi serta validasi yang dilakukan oleh pendamping PPH. Kemudian, Lembaga Pemeriksa Halal (LPH) akan memeriksa dan/atau menguji kehalalan produk yang diajukan.
Selanjutnya, Majelis Ulama Indonesia (MUI) akan melakukan penetapan kehalalan produk terkait melalui sidang Fatwa Halal. Jika dinyatakan halal, maka BPJPH akan menerbitkan sertifikat halal yang bisa diunduh secara digital. Proses di atas setidaknya memakan waktu selama 21 hari.
Itulah beberapa informasi mengenai cara mendapatkan logo halal MUI yang bisa digunakan untuk produk bisnis Anda.